Yuk Bedah Surau Jadi Lebih Baik

Target
Rp25.000.000
Terkumpul:
Rp4.050.000
16.20%
Donatur:
5
Sisa Hari
0
Mari kita Bantu: Yuk Bedah Surau Jadi Lebih Baik
This campaign has been invalid or not started yet.

Bantu Dengan Membagikan Ke Sosial Media

Cerita Lengkap

Yuk Bedah Surau Jadi Lebih Baik 😊

Bismillahirrahmanirrahiim.

Dengan membantu & memberikan fasilitas terbaik Salah satu Rumah Allah (Mushalla Ar Razzaq) yang berada di Pematang Sulur Telanai Pura Kota Jambi, Insya Allah rumah kita di dunia & surga akan lebih indah & barokah 😇

Bukan hanya itu saja, setiap orang yang shalat & beribadah lainnya disana Insya Allah akan menjadi amal jariah yang tak terputus hingga kita meninggal dunia nanti

Alhamdulillah bersama komunitas Pejuang Shubuh Jambi, Gerakan Infaq Beras Jambi, Kita Berdaya & komunitas berbagi lainnya sekarang sudah tahap ketiga:
Cat, Plafon Mushola & Rumah Marbot. Dibutuhkan dana sebesar 25 juta.

Dari Jabir bin ‘Abdillah radhiyallahu ‘anhu , Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,

“Siapa yang membangun masjid karena Allah walaupun hanya selubang tempat burung bertelur atau lebih kecil, maka Allah bangunkan baginya (rumah) seperti itu pula di surga .” (HR. Ibnu Majah no. 738. Al-Hafizh Abu Thahir mengatakan bahwa sanad hadits ini shahih )

Ibnu Hajar dalam Al-Fath (1:545) menyatakan :

“Maksud dari “siapa yang membangun masjid” digunakan isim nakirah yang menunjukkan keumuman, sehingga yang dimaksud adalah siapa yang membangun masjid besar maupun kecil. Dalam riwayat Anas yang dikeluarkan oleh Tirmidzi yang mendukung yang menyatakan dengan masjid kecil atau besar.”

Sebagian ulama lainnya diperiksa secara tekstual. Maksudnya, siapa yang membangun masjid dengan menambah bagian kecil saja yang dibutuhkan, tambahan tersebut seukuran tempat burung bertelur; atau bisa jadi caranya, para jama’ah bekerja sama untuk membangun masjid dan setiap orang punya bagian kecil seukuran burung tempat bertelur; ini semua masuk dalam istilah membangun masjid. karena akhirnya adalah suatu masjid dalam benak kita, yaitu tempat untuk kita shalat.

Mari salurkan Sedekah terbaik Sahabat Dermawan dengan cara:

1. Klik ‘Sedekah Sekarang’
2. Masukan nominal Sedekah
3. Pilih Bank Transfer BNI Syariah/Mandiri/BCA/BNI/BRI, Gopay, OVO atau Kartu Kredit
4. Klik ‘Sedekah’
5. Dapatkan laporan via email

Silahkan untuk share juga halaman ini agar lebih banyak doa dan sedekah yang terkumpul.

Insya Allah semua donasi akan disalurkan 100% tanpa dikurang satu persenpun 😊

Jazaakumullah Khairan Katsiran (Semoga Allah Ta’ala membalas kebaikan yg terbaik untuk sahabat2 dermawan sekalian). Aamiin Yaa Rabb

 

Nama Jumlah Donasi Tanggal
Aisyah Rp400.000 August 06, 2021
kholil Rp100.000 July 08, 2021
Anonim Rp100.000 July 03, 2021
Pejuang Shubuh Rp3.250.000 June 28, 2021
Kita Berdaya Rp200.000 June 19, 2021

Admin Kita Berdaya

10 Kampanye | 0 Loved campaigns

Bio Lengkap

Customer Care

Hubungi Customer Care Kami jika Anda membutuhkan bantuan, atau informasi seputar pelayanan kami